Prestasi Crutchlow di Brno telah menetapkan tongak sejarah baru atas prestasi pembalap asal Inggris di balapan kelas utama (MotoGP). Mantan juara dunia balapan Worldsupersport 2009 ini menjadi pembalap asal Inggris terakhir yang berhasil naik podium di kelas utama setelah Jeremy McWilliams yang juga finish ketiga di balapan GP 500cc yang berlangsung di sirkuit Donington Park pada musim balapan 2000 lalu dengan menunggangi motor Aprilia.
Crutchlow menjadi pembalap Inggris termuda yang berada di podium balapan di kelas utama sejak Niall Mackenzie yang juga naik podium ketiga di Laguna Seca pada 1988. Selain itu hasil sesi kualifikasi di Brno dengan menduduki grid kedua merupakan kinerja terbaiknya di sesi kualifikasi oleh pembalap asal Inggris di kelas MotoGP sejak James Toseland meraihnya di GP Qatar pada musim balapan 2008 lalu.
Pembalap kelahiran Kota Coventry, Inggris ini sangat termotivasi untuk menggeser posisi rekan setimnya Andrea Dovizioso yang saat ini menduduki posisi keempat di klasemen sementara pembalap MotoGP dengan selisih 28 angka.
Jika Crutchlow dapat mengamankan 19 angka dari beberapa seri yang tersisa maka ia akan memecahkan rekor rekan senegaranya Niall MacKenzie yang pada musim balapan 1990 lalu menciptakan rekor ketika finis keempat di klasemen akhir GP 500cc dengan total 140 angka
Tidak ada komentar:
Posting Komentar